Daerah

Srikandi PLN Papua Gelar Penyuluhan Stunting di Posyandu Pokhow

Redaksi — Satu Indonesia
15 Desember 2023 10:33
Srikandi PLN Papua Gelar Penyuluhan Stunting di Posyandu Pokhow
Salah satu anggota Gugus Tugas Srikandi PLN Papua memberikan penyuluhan stunting di Posyandu Pokhow, Kelurahan Yabansai, Kecamatan Heram, Kota Jayapura, Papua, Kamis (14/12/2023).  (Foto: ANTARA)

JAYAPURA - PT PLN (Persero) Papua dan Papua Barat melalui Gugus Tugas Srikandi setempat mengelar penyuluhan stunting kepada masyarakat di Posyandu Pokhow, Kelurahan Yabansai, Kecamatan Heram, Kota Jayapura pada Kamis (14/12).

 General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat Budiono dalam siaran pers di Jayapura, Jumat, mengatakan kegiatan penyuluhan tersebut sebagai bentuk partisipasi PLN dalam menekan angka malnutrisi di "Bumi Cenderawasih" --sebutan untuk Tanah Papua.

 "Selain kegiatan penyuluhan kami juga memberikan 70 paket kebutuhan gizi yang terdiri dari 50 anak balita dan 20 ibu hamil," katanya.

 Ia menjelaskan bahwa melalui kegiatan ini PLN ingin turut memberikan solusi terhadap permasalahan stunting di Indonesia yang mana selaras dengan arahan pemerintah tentang percepatan penurunan stunting.

 "Program Srikandi Movement juga menjadi wujud komitmen PLN dalam menjalankan tanggung jawab sosial terhadap lingkungan khususnya di bidang kesehatan," ujarnya.

 Dia menjelaskan sinergi dan dukungan berbagai pihak perlu dilakukan agar tujuan dan harapan mewujudkan tumbuhnya generasi sehat, cerdas, dan berprestasi dapat terwujud.

 “Tidak hanya memastikan keandalan pasokan listrik yang andal kami juga ingin turut mendukung program pemerintah dalam meningkatkan tingkat kesehatan dan gizi layak bagi masyarakat khususnya pada kelompok rentan, ibu hamil dan anak-anak," katanya.

 Pihaknya akan terus bersemangat untuk mendorong ekonomi dan kesehatan masyarakat yang bisa sekaligus menjadi katalisator menciptakan lingkungan bersih dan berkelanjutan.

 "Selain penyuluhan kebutuhan gizi anak dan ibu hamil srikandi PLN juga memberikan lima paket budi daya berupa bibit ikan lele yang diberikan kepada warga setempat yang mana ini menjadi salah satu upaya mendorong pemberdayaan warga agar bisa memenuhi kebutuhan nutrisi," ujarnya. (ant)


Berita Lainnya