Pemilu 2024

Simak Strategi Anies Atasi Kelangkaan Pupuk

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
15 Januari 2024 15:00
Simak Strategi Anies Atasi Kelangkaan Pupuk
Calon presiden Anies Baswedan di Lampung, Minggu (14/1/2024)

JAKARTA  - Calon Presiden, Anies Baswedan, mengungkapkan strategi utama dalam mengatasi kelangkaan pupuk dengan memprioritaskan kebutuhan domestik di atas permintaan ekspor.

"Kalau perlu kegiatan domestik diprioritaskan di atas ekspor," ujar Anies setelah berkampanye di Lampung, Minggu.

Anies menilai bahwa, melihat kondisi kurangnya pasokan pupuk yang dirasakan petani di berbagai daerah, kebijakan ekspor pupuk seharusnya dikurangi, dan lebih baik dialihkan ke wilayah yang memiliki keterbatasan akses pada pupuk.

Strategi lain yang diusulkan oleh Anies adalah peningkatan produksi pupuk dalam negeri dan perbaikan alur distribusi. Dengan cara ini, dia berharap permasalahan kelangkaan pupuk yang dialami petani dapat segera teratasi. "Pada intinya adalah produksi ditingkatkan, dan suplai ditingkatkan," ujar Anies.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo di Banyumas, Jawa Tengah, menyebut bahwa kelangkaan pupuk di Indonesia terjadi sebagai imbas dari perang Rusia dan Ukraina. Konfrontasi kedua negara tersebut menyebabkan sulitnya mendapatkan bahan baku untuk pupuk di Indonesia.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024, yaitu pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3. Masa kampanye berlangsung dari 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dengan pemungutan suara pada 14 Februari 2024. (ant)
 
 
 


Berita Lainnya