Pemilu 2024

Relawan AMIN Pakai Aplikasi untuk Lawan Kecurangan di TPS

Kawal Pemilu Jujur dan Adil

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
12 Januari 2024 11:30
Relawan AMIN Pakai Aplikasi untuk Lawan Kecurangan di TPS
Relawan Garda Matahari melatih para saksi dalam mengawal suara pasangan calon Anies-Muhaimin di TPS Pemilu 2024 di Karanganyar, Jawa Tengah, Rabu (10/1/2024). (ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi)

JAKARTA - Relawan dari Garda Matahari telah menyelenggarakan pelatihan bimbingan teknis (bimtek) Aplikasi DA4I untuk para saksi, dengan tujuan mengawal suara pasangan calon Anies-Muhaimin di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Kami ingin memberikan keterampilan kepada simpul relawan yang dibutuhkan untuk melawan kecurangan, terutama dalam menjaga kotak suara pasca perhitungan," ujar Ketua Garda Matahari Pusat, Syafrudin Anhar di Jakarta, Kamis.

Pelatihan tersebut dilaksanakan di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, khususnya di wilayah Solo Roya. Antusiasme relawan yang tinggi terlihat dari peningkatan peserta, yang semula direncanakan untuk 200 orang namun akhirnya mencapai 320 orang.

"Pelatihan DA4I merupakan aplikasi untuk mengawal Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan melindungi suara," tambahnya. Syafrudin menegaskan pentingnya kampanye pasangan Anies-Muhaimin dilakukan dengan cara yang elegan dan santun.

"Ini adalah pesta demokrasi, jadi kita harus menjalankannya dengan hati yang penuh suka cita. Jangan pernah menjelek-jelekan paslon lain, termasuk partai lain yang tidak mendukung," pesannya.

Dia berharap agar seluruh relawan dan saksi dapat mengawasi TPS dengan seksama, sehingga pemilu dapat berjalan sesuai dengan prinsip langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil, sesuai dengan konstitusi.

Pada 13 November 2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian nomor urut pada 14 November 2023 menempatkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebagai nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md sebagai nomor urut 3. Masa kampanye telah ditetapkan berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dengan pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (ant)


Berita Lainnya