Daerah

Polres Sukabumi Siapkan Hadiah Rp1 Juta Bagi Yang Menemukan Tabung CNG

Redaksi — Satu Indonesia
07 Desember 2023 08:39
Polres Sukabumi Siapkan Hadiah Rp1 Juta Bagi Yang Menemukan Tabung CNG
Kasatreskrim Polres Sukabumi AKP Ali Jupri. (Foto: ANTARA)

SUKABUMI- Polres Sukabumi menyiapkan hadiah sebesar Rp1 juta bagi siapa saja yang menemukan satu unit tabung compressed natural gas (CNG) yang hilang setelah terjadinya ledakan di Jalan Raya Sukabumi-Bogor, Kampung Lodaya, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada 27 November 2023 hingga menewaskan dua orang warga.

"Hingga saat ini kami masih mencari satu tabung CNG yang meledak dan sempat terpental ke udara, namun tidak diketahui di mana tabung itu jatuh," kata Kasar Reskrim Polres Sukabumi AKP Ali Jupri di Sukabumi pada Kamis (07/12/23) .

Menurut Ali, keberadaan tabung tersebut tentunya penting untuk melengkapi berkas penyelidikan dan mengungkap kasus meledaknya tabung CNG di Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak beberapa waktu lalu.

Maka dari itu, kata dia, pihaknya sengaja membuat sayembara berhadiah Rp1 juta bagi siapa saja yang menemukan satu tabung CNG tersebut. Untuk mempermudah warga yang ikut dalam sayembara ini, pihaknya memberikan ciri-ciri tabung tersebut yakni berat sekitar 150 kilogram, panjang sekitar 120 cm berwarna putih.

Jika ada warga yang menemukan tabung itu agar segera melapor ke kantor atau anggota polisi terdekat dan imbalan pun tentunya langsung diberikan, asalkan tabung yang ditemukan itu merupakan tabung CNG yang meledak dan menghilang sampai saat ini.

"Kami sudah menelusuri aliran sungai, kebun, semak belukar hingga datang ke rumah warga yang berada di sekitar tempat kejadian perkara (TKP), namun hingga kini belum ditemukan," ujarnya.

Ali mengatakan selain membuat sayembara pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan instansi lainnya untuk bersama-sama mencari keberadaan tabung CNG itu, serta menanyakan ke sejumlah kios ataupun pencari barang bekas, tetapi belum ada informasi lebih lanjut. (ant)


Berita Lainnya