Daerah

Polisi Bekuk Pembacok Imam Masjid saat Salat Subuh di Sragen

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
19 September 2024 22:30
Polisi Bekuk Pembacok Imam Masjid saat Salat Subuh di Sragen
Polisi menangkap pelaku penganiayaan di Sragen, Jawa Tengah, Kamis (19/9/2024).

SRAGEN  - Kepolisian Sragen telah menangkap pelaku penganiayaan terhadap Imam Masjid Al Hidayah di Desa Sambirejo, Kecamatan Plupuh, Sragen, Jawa Tengah, yang bernama Didik Nus Kiswanto.

Kapolsek Plupuh AKP Suparno menjelaskan bahwa pelaku yang ditangkap bernama Suhendar. Kronologi kejadian menunjukkan  pada Kamis, 19 September, sekitar pukul 04.30 WIB, saat korban sedang memimpin salat Subuh di masjid, pelaku tiba-tiba menyerang dengan senjata tajam jenis pisau yang mengenai leher korban.

Menurut informasi yang diperoleh, pelaku diduga mengalami gangguan kejiwaan. Saat ini, korban masih dalam perawatan intensif di RS Dr. Oen Solo dan dalam kondisi stabil. AKP Suparno juga menyebutkan bahwa pelaku biasanya tidur di masjid dan sering mendapat makanan dari korban. Pihak kepolisian akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengevaluasi kondisi kejiwaan pelaku dan mengungkap motif di balik tindakannya.

Pihak kepolisian memastikan bahwa situasi kini telah terkendali dan masyarakat tidak perlu merasa khawatir untuk berkunjung ke masjid. "Pelaku penganiayaan sudah kami amankan, dan kami memastikan keamanan di area tersebut," ujar AKP Suparno. (ant)
 


Berita Lainnya