Pemilu 2024

Perludem Ajak Publik Kawal Rekapitulasi Suara Resmi Pemilu 2024

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
15 Februari 2024 19:30
Perludem Ajak Publik Kawal Rekapitulasi Suara Resmi Pemilu 2024
Aktifitas di salah satu TPS Jakarta, Rabu (14/2/2024).

JAKARTA - Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) mengajak publik untuk terus mengawal proses rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 setelah hari pencoblosan pada 14 Februari 2024.

Direktur Eksekutif Perludem Khoirunnisa Nur Agustyati mengatakan hasil perolehan suara para kandidat melalui hitung cepat maupun exit poll, termasuk yang ada di aplikasi Sirekap, bukan merupakan hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hasil resmi adalah proses rekapitulasi penghitungan suara secara berjenjang.

"Walaupun ketiganya bisa memberikan gambaran hasil pemilu, tapi itu belum hasil resmi. Hasil resminya tetap menunggu dari KPU," kata Khoirunnisa di Jakarta, Kamis. Dia mengatakan masyarakat bisa turut berpartisipasi mengawal proses rekapitulasi suara dengan cara memfoto hasil input data digital dan mengunduh data C1 di laman resmi KPU. Dengan begitu, publik bisa ikut mengontrol jalannya proses tersebut.

Adapun menurutnya hasil dari proses rekapitulasi penghitungan suara secara berjenjang oleh KPU maksimal diumumkan dalam waktu 35 hari setelah proses pencoblosan. Setelah diumumkan, bakal ada kesempatan tiga hari bagi kandidat peserta Pemilu 2024 yang ingin mengajukan gugatan sengketa ke Mahkamah Konstitusi.

Walaupun begitu, masyarakat tetap bisa mengajukan atau melaporkan temuan kecurangan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Sehingga laporan dugaan kecurangan itu bisa ditindaklanjuti oleh penyelenggara pemilu.

"Di sana setiap pihak yang bersengketa bisa memaparkan temuan kecurangan yang terjadi," kata dia. Adapun sejauh ini pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul berdasarkan total surat suara yang sudah masuk ke penghitungan atau real count KPU RI mencapai 41,01 persen.

Situs web pemilu2024.kpu.go.id, Kamis, melaporkan data per pukul 09.00.20 WIB jumlah suara yang masuk sebanyak 337.602 TPS dari 823.236 TPS atau 41,01 persen.

Berikut hasilnya yang disusun berdasarkan nomor urut pasangan capres/cawapres Pemilu 2024:
1.    Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 24,55 persen atau 5.459.425 suara;

2.    Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming: 56,11 persen atau 12.476.925 suara;

3.    Ganjar Pranowo-Mahfud Md: 19,34 persen atau 4.300.835 suara. (ant)

 


Berita Lainnya