Daerah

Pemda Nduga dan Gereja Nego dengan KBB untuk Bebaskan Pilot Susi Air

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
05 April 2024 20:30
Pemda Nduga dan Gereja Nego dengan KBB untuk Bebaskan Pilot Susi Air
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri.

JAYAPURA - Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius Fakhiri, mengakui Pemda Nduga dan Gereja Kingmi terus membantu dalam upaya pembebasan sandera pilot Susi Air Philip Mark Merthens berkebangsaan Selandia Baru yang diculik oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya.

"Pemda Nduga dan gereja Kingmi masih aktif dalam negosiasi dengan kelompok penyandera. Penjabat Bupati Nduga baru-baru ini melaporkan langkah-langkah yang telah mereka ambil," kata Kapolda Fakhiri di Jayapura, Jumat. Irjen Pol Fakhiri menyatakan pihaknya akan terus melakukan upaya pendekatan dan negosiasi untuk membebaskan sandera dari KKB dengan selamat. "Pemda Nduga dan gereja terlibat karena para penyandera adalah warga daerah itu. Kami berharap dengan pendekatan yang berbasis kekeluargaan, proses pembebasan sandera dapat dilakukan dengan cepat," tambahnya.

Kapolda Fakhiri berharap melalui pendekatan yang terus dilakukan oleh Pemda dan gereja, para penyandera akan bersedia melepaskan sandera mereka dengan selamat. Pemerintah Selandia Baru telah menyatakan dukungannya terhadap upaya pembebasan sandera yang ditawan sejak tanggal 7 Februari 2023. Philips Max Mehrtens, seorang pilot, disandera oleh KKB setelah mendarat di lapangan terbang Paro Kabupaten Nduga. (ant)


Berita Lainnya