Daerah

Pemancing Ini Mancing di Laut Sampai Hilang

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
28 Mei 2024 22:30
Pemancing Ini Mancing di Laut Sampai Hilang
Tim Basarnas, TNI polri saat berjaga di lokasi pencarian untuk mencari korban tenggelam di Pantai Pesisir Barat.

PESISIR BARAT - Seorang pria dilaporkan tenggelam saat sedang memancing di laut pantai Bana, Pekon Bangun Negara, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung.

"Korban bernama Darmansyah (42), warga Pasar Senin, Pekon Bangun Negara, yang dilaporkan hilang atau tenggelam saat sedang memancing di Pantai," kata Kasihumas Polres Pesisir Barat, Ipda Kasiyono, di Krui, Selasa. Ia menjelaskan, kejadian tenggelamnya pemancing tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 WIB ketika korban bersama dengan temannya berangkat dari rumah masing-masing untuk memancing ikan di perairan laut Pantai Bana, Pemangku Pasar Senin, Pekon Bangun Negara.

Kasiyono mengatakan, sesampainya di lokasi, teman korban, Pahlevi, memperingatkan agar korban tidak memancing terlalu jauh ke tengah laut karena ombak sedang besar. Namun, korban tidak mengindahkan peringatan tersebut dan tetap memilih memancing di tengah laut. Setelah beberapa saat, datang ombak besar yang menghantam keduanya.

"Saat itu, Pahlevi berhasil memegang batu karang, namun korban tidak. Korban terpental dan kemudian terbawa ombak besar ke tengah laut. Teman korban berusaha menolong, namun korban sudah terombang-ambing di bawah pengaruh ombak," ujarnya. Setelah kejadian itu, teman korban melaporkan insiden tersebut kepada Peratin (Kepala Desa) Pekon Bangun Negara, yang kemudian menghubungi Personil Polsek Pesisir Selatan.

"Hingga saat ini, polisi, Basarnas, dan warga setempat masih melakukan pencarian korban yang hilang," tambahnya. (ant)
 
 


Berita Lainnya