Pemilu 2024
Neno Warisman Termotivasi Semangat Relawan Difabel
BONDOWOSO - Selalu ada kisah menarik di balik hari-hari kampanye Bunda Neno Warisman. Kali ini dia menemui salah satu tim kampanye dari Partai Gelora di sela kampanye di Bondowoso, Jawa Timur. Walau hanya bertemu di parkiran sebuah mini market, namun itu menjadi kesan tersendiri.
Edy Purnomo seorang difabel dengan kaki yang lumpuh berusia 47 tahun. Pria ini murah senyum kepada siapa saja. Dengan motor modifikasi roda tiga yang sangat sederhana dia ikut berjuang mengampanyekan sahabatnya yang juga menjadi caleg DPRD Gelora di Bondowoso.
"Saya naik turun gunung sendirian berkampanye di desa di atas bukit pakai motor saya dan tongkat ini," ujar Edy sambil menunjuk tongkat aluminium yang sudah tua. "Saya tidak dipaksa atau diberi uang banyak tapi saya melakukan ini agar masyarakat Indonesia dan Bondowoso pada khususnya bisa menikmati perubahan dan kehidupan yang lebih baik nantinya," ujar Edy dengan penuh senyum.
Pertemuan yang penuh kesan dan hari tersebut menjadikan Bunda Neno merasa bersyukur dan termotivasi." Walaupun pak Edy ini kakinya lumpuh namun semangatnya menular kepada kita semua," ujar pencipta lagu di album Petik Bintang ini.
"Terima kasih ya Pak Edy yang sudah ikut memperjuangkan Gelora di Bondowoso" ujar Bunda Neno, menutup pertemuan. (mul)