Pemilu 2024

Ganjar Pranowo Senang Ada Hilirisasi Petani-Petani Muda

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
15 Januari 2024 13:30
Ganjar Pranowo Senang Ada Hilirisasi Petani-Petani Muda
Calon Presiden Ganjar Pranowo bersama istri Siti Atikoh Suprianti di Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu (14/1//2024).

JAKARTA - Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, meninjau sejumlah Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang berkolaborasi dalam acara Penguin SeliweRun di Senayan Park, Jakarta Pusat, pada Minggu (14/1/2024).

Berbagai UMKM seperti Teh GP (Gede Pangrango), Kodesi (Koperasi Desa Sejahtera Indonesia), Uban Man, Distro Ganjar, serta booth ketahanan pangan dan hilirisasi turut ambil bagian dalam acara tersebut.

"Saya senang karena tadi ada partisipasi dari ketahanan pangan dan hilirisasi petani-petani muda,” ujar Ganjar di lokasi. Ganjar menyatakan kesenangannya saat mengunjungi Teh GP dan menyadari potensi besar teh di sana. Menurutnya, hal tersebut dapat menjadi contoh dalam ketahanan pangan dengan memanfaatkan produk pangan dari pedesaan, menghilirisasi produk pertanian, dan menguatkan konektivitas dengan perkotaan.

Ganjar mendorong para pelaku UMKM untuk terus mengoptimalkan potensi yang ada, sehingga dapat memberikan nilai tambah, baik untuk ketahanan pangan maupun untuk UMKM itu sendiri.

"Ilustrasinya, di sana ada Teh GP dari Gede Pangrango, yang menjual teh dengan harga yang sangat mahal. Saya pernah melihat kebun teh mereka, sangat kreatif, dan cara penyajiannya memiliki nilai tambah yang sangat baik," jelas Ganjar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut juga menyoroti pentingnya kewirausahaan atau entrepreneurship, yang dapat dimaksimalkan melalui acara seperti Penguin SeliweRun. Menurutnya, mengembangkan bakat dan memanfaatkan peluang-peluang yang muncul adalah salah satu cara untuk menciptakan lapangan pekerjaan.

"Tadi juga ada anak-anak kreatif yang mencoba menggali bakat mereka dan kemudian menghasilkan sisi kewirausahaan. Menurut saya, ini adalah bagian dari cara menciptakan lapangan pekerjaan,” katanya. (ant)
 
 
 


Berita Lainnya