Pemilu 2024

Ganjar Janjikan Anak Muda Mudah Punya Rumah

Replikasi Program Tuku Lemah Oleh Omah di Jateng

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
15 Januari 2024 18:00
Ganjar Janjikan Anak Muda Mudah Punya Rumah
Capres RI Ganjar Pranowo dalam acara Rise Generasi Perintis di Pos Bloc, Jakarta, Minggu (14/1/2024). (ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

JAKARTA- Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud Md, menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan masalah perumahan bagi anak-anak muda atau generasi milenial dan Gen Z. Ganjar menyampaikan komitmen ini dalam acara Rise ‘Indonesia Perintis’ di Pos Bloc, Jakarta.

Ganjar merespons pertanyaan seorang anak muda bernama Dea yang menyampaikan kesulitan anak muda dalam memiliki rumah hunian. "Masalah perumahan merupakan problem serius dan akan menjadi prioritas saya bersama Pak Mahfud MD," ungkap Ganjar.

Pasangan Ganjar-Mahfud memiliki program perumahan bernama "Rumah Kita" dengan target 10 juta hunian. Program ini menawarkan skema pembiayaan yang mudah dan murah. Ganjar menjelaskan bahwa program ini mencakup rumah subsidi, rusunawa, atau rusunami.

Ganjar menyatakan komitmennya untuk memberikan fasilitas perumahan kepada mereka yang memiliki penghasilan tertentu. Program ini diharapkan dapat membantu pasangan muda atau anak muda yang memasuki dunia kerja baru dan mulai menikmati hasil pertama.

Ganjar juga mengungkapkan telah berdiskusi dengan beberapa ahli untuk menyediakan rumah dengan lahan yang strategis dan terjangkau dari pusat perekonomian serta transportasi umum. Ia berharap dapat mereplikasi keberhasilan program Tuku Lemah Oleh Omah (Beli Tanah Dapat Rumah) yang pernah dijalankan saat menjadi Gubernur Jawa Tengah.

KPU RI telah menetapkan tiga peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3. Masa kampanye Pilpres 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dengan pemungutan suara pada 14 Februari 2024. (ant)


Berita Lainnya