Pemilu 2024

Cak Imin Yakin Nahdliyin Jatim akan Pilih AMIN

Dukungan Khofifah ke Prabowo "Gak Ngaruh"

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
12 Januari 2024 11:00
Cak Imin Yakin Nahdliyin Jatim akan Pilih AMIN
Calon Wakil Presiden (Cawapres) RI Muhaimin Iskandar dalam kegiatan dengan masyarakat dan peternak ayam petelur di Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Kamis (11/1/2024). ANTARA/HO-Timnas AMIN

JAKARTA - Cawapres nomor 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yakin warga Nahdlatul Ulama (nahdliyin) akan memilih pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) meski Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, mendukung pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024. Menurut Cak Imin dukungan Khofifah tersebut tak memberikan pengaruh signifikan.

Muhaimin menyatakan setiap individu memiliki hak demokrasi untuk memilih dan mendukung siapa pun dalam pilpres. Oleh karena itu, pihaknya tidak terlalu mempermasalahkan pernyataan dukungan yang diberikan oleh Khofifah beberapa waktu lalu.

"Biasa, tiap pilpres masing-masing punya hak demokrasinya, saya yakin rakyat yang berideologi NU pasti pilih AMIN karena orang yang punya ideologi NU pasti istikamah (teguh pendirian, red.) ke AMIN," kata Muhaimin di Kabupaten Blitar, Jatim, pada Kamis (11/1/2024).

Muhaimin juga mengungkapkan keraguan terhadap mereka yang mengklaim berideologi NU namun tidak memilih AMIN. Menurutnya, identitas NU harus tercermin dalam dukungan terhadap pasangan AMIN.

Selain itu, Muhaimin memberikan apresiasi terhadap Capres Ganjar Pranowo yang menyampaikan kata "perubahan" saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-51 PDI Perjuangan di Jakarta pada Rabu (10/1/2024).

Sebagai informasi, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, antara lain pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3. Masa kampanye telah ditetapkan berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dengan pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (ant)
 
 
 


Berita Lainnya