Pemilu 2024

Anies Janji Perbaiki Jalan Raya Sawangan Depok

Redaksi — Satu Indonesia
28 Oktober 2023 12:50
Anies Janji Perbaiki Jalan Raya Sawangan Depok
Acara senam dan jalan sehata yang dihadiri oleh Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Foto: ANTARA)

DEPOK - Calon presiden Capres Anies Baswedan berjanji di hadapan ribuan warga untuk memperbaiki Jalan Raya Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat.

"Kita ingin melakukan perubahan, contoh di Depok masih banyak tantangan yang kita ubah seperti Jalan Raya Sawangan nanti kita perbaiki," kata Anies saat sambutan acara senam dan jalan santai di Depok, Sabtu(28/10/23).

Jalan Raya Sawangan merupakan jalan nasional yang kerap kali mengalami kemacetan setiap hari karena lebar jalan yang sudah tidak bisa menampung jumlah kendaraan maka perlu dilakukan pelebaran jalan oleh pemerintah.

Anies Baswedan mengatakan persoalan Jalan Raya Sawangan harus diselesaikan dan kemacetan jangan dibiarkan untuk itu harus ada perubahan.

"Banyak jalan nasional (di Depok) mengalami kemacetan. Kita harus ada perubahan. Banyak masalah yang kita hadapi dan dibiarkan. Sudah saatnya masalah diselesaikan," ungkap Anies Baswedan.

Maka dari itu, perubahan untuk negeri ini, kata Anies Baswedan, dimulai dari Kota Depok, sebab Kota Depok memiliki pengaruh besar untuk Jawa Barat.

"Di Depok ini kita bisa mendapatkan kepercayaan dari warga. InSya-Allah, Jawa Barat akan di tangan kita. Karena di Depok ini pengaruhnya luar biasa," ujarnya.

Untuk itu, Anies mengajak warga untuk memenangkan AMIN (Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar), apabila di Jawa Barat bisa dikuasai, maka "inSya-Allah" AMIN bisa menang. (ant)


Berita Lainnya