Internasional

Putin: Rebut Kembali Kiev, Hanya Saya yang Tahu

Redaksi — Satu Indonesia
15 Juni 2023 21:11
Putin: Rebut Kembali Kiev, Hanya Saya yang Tahu

MOSKOW - Presiden Rusia Vladimir Putin tampaknya tengah mempertimbangkan untuk kembali melancarkan serangan guna merebut Kiev, ibukota Ukraina. Pasukan militer Moskow telah gagal merebut dan menguasai ibu kota Ukraina itu pada awal-awal invasi setahun lalu.

Seperti dilansir Reuters, Rabu (14/6/2023), hal itu terungkap saat Putin berbicara di hadapan 18 koresponden perang Rusia dan blogger militer pro-Moskow di Kremlin, kantor kepresidenan Rusia, pada Selasa (13/6) waktu setempat.

Lebih dari 15 bulan sejak Putin memerintahkan pasukan Rusia menginvasi Ukraina, pertempuran masih terus berlangsung dengan melibatkan artileri, tank dan drone di garis depan pertempuran sepanjang 1.500 kilometer, yang letaknya jauh dari Kiev.

Menyebut kata 'perang' beberapa kali, Putin memperingatkan Barat dengan menyatakan Rusia perlu memberlakukan 'zona sanitasi' di wilayah Ukraina untuk mencegahnya menyerang Rusia dan menyebut Moskow sedang mempertimbangkan untuk membatalkan kesepakatan pengiriman biji-bijian di Laut Hitam.

Rusia, sebut Putin, tidak memerlukan penetapan darurat militer nasional dan akan terus merespons setiap pelanggaran red line. Banyak orang di Amerika Serikat (AS), menurut Putin, tidak menginginkan Perang Dunia III meskipun Washington memberi kesan bahwa mereka tidak takut dengan adanya eskalasi konflik.

Dalam forum itu, Putin juga melontarkan pernyataan yang cukup membingungkan soal Kiev, yang telah diserang oleh pasukan Rusia yang ingin merebut kota itu hanya beberapa jam setelah invasi dilancarkan pada 24 Februari tahun lalu namun akhirnya gagal.

"Haruskah kita kembali ke sana (Kiev-red) atau tidak? Mengapa saya melontarkan pertanyaan retorik seperti ini?" ucap Putin dalam forum tanya-jawab yang berlangsung selama beberapa jam itu. "Hanya saya yang bisa menjawabnya sendiri," imbuh Putin. (ra)


Berita Lainnya