Metropolitan

Noviyanthi Bongkar Aliran Dana Mencurigakan di Rekening Agus Salim Air Keras

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
29 Oktober 2024 10:00
Noviyanthi Bongkar Aliran Dana Mencurigakan di Rekening Agus Salim Air Keras
Pratiwi Noviyanthi (tengah).

JAKARTA - Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan, Pratiwi Noviyanthi, melaporkan temuan aliran dana mencurigakan dalam rekening milik korban penyiraman air keras, M. Agus Salim (32). Menurut kuasa hukumnya, Garry Julian, ditemukan delapan aliran dana mencurigakan dari rekening Agus yang ditransfer ke sejumlah anggota keluarganya. "Dari transaksi tersebut, ada lima kali transfer ke rekening istrinya, dua kali ke saudara iparnya, dan satu kali ke rekening kakaknya," kata Garry di Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (28/10/2024).

Rincian transaksi menunjukkan sekitar Rp 249,5 juta ditransfer ke rekening istri Agus, Rp 95,8 juta ke rekening saudara iparnya, dan Rp 50 juta ke rekening kakaknya. Garry dan Noviyanthi pun mempertanyakan alasan transfer tersebut, mengingat Agus dirawat menggunakan fasilitas BPJS Kesehatan. Dana yang diterima di rekening Agus adalah hasil penggalangan dana yang diinisiasi oleh Noviyanthi melalui kanal YouTube Denny Sumargo untuk mendukung biaya pengobatan Agus.

Saat mediasi, keluarga Agus mengklaim bahwa dana tersebut dibagi ke beberapa rekening lain karena alasan praktis, dengan tujuan berjaga-jaga jika membutuhkan dana besar mendadak, mengingat ATM Agus rusak. "Menurut mereka, uangnya di-split dan masih utuh di berbagai rekening," ujar Noviyanthi.

Namun, Noviyanthi terkejut saat mengetahui dana sekitar Rp 90 juta digunakan untuk membayar utang rumah saudara ipar Agus. "Saya kaget saat mendengar pengakuan bahwa dana tersebut digunakan untuk bayar utang rumah," ungkapnya.

Noviyanthi menyebut bahwa keluarga Agus adalah pihak yang awalnya memintanya menggalang dana untuk pengobatan. Penggalangan dana diumumkan melalui akun Instagram dan kanal YouTube-nya serta melibatkan Agus sebagai narasumber di kanal YouTube Denny Sumargo, di mana diinformasikan bahwa donasi dapat dikirim langsung ke rekening Agus. Total dana yang terkumpul mencapai sekitar Rp 1,4 miliar. Namun, Agus dituduh tidak menggunakan dana tersebut sesuai amanah karena digunakan untuk keperluan lain. Akibatnya, Noviyanthi meminta agar dana tersebut dikembalikan ke rekening Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan. (dan)
 


Berita Lainnya