Metropolitan
Mal Ciputra Land Kebakaran, Restoran dan Gereja Hangus
JAKARTA - Kebakaran terjadi di lantai lima dan enam Mal Ciputra Land, Jakarta Barat, pada Jumat (4/10/2024) sekitar pukul 00.50 WIB. Kasiops Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifuddin, menyebutkan kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik. "Dugaan sementara penyebab kebakaran adalah korsleting atau arus pendek," kata Syarifuddin saat dikonfirmasi pada Jumat pagi.
Area yang terbakar di lantai enam merupakan foodcourt, sementara lantai lima adalah kios pertokoan. Selain itu, pintu Gereja Renewal yang berada di lantai empat juga turut terbakar.
Dalam proses pemadaman, seorang petugas pemadam terluka akibat terjatuh di eskalator, namun saat ini sudah dalam penanganan. Api berhasil dipadamkan pada pukul 04.20 WIB. Sebanyak 16 unit pemadam kebakaran dengan 80 personel dikerahkan untuk memadamkan api. "Pemadaman sudah dinyatakan selesai," tambah Syarifuddin. (dan)