Nasional
Kapolri Siap Tindaklanjuti Arahan Presiden Jaga Proses Demokrasi
JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dalam rapat pimpinan TNI-Polri Tahun 2024 di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu, menyampaikan TNI-Polri siap menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo untuk menjaga demokrasi dan kerukunan serta kebersamaan masyarakat.
“Kami TNI-Polri siap menindaklanjuti petunjuk dan arahan Presiden untuk menjaga proses demokrasi dan kerukunan serta kebersamaan masyarakat,” kata dia, yang mendapat kesempatan menyampaikan pidato ucapan terima kasih dalam Rapim TNI-Polri 2024 yang dihadiri Presiden Joko Widodo.
Dalam pidatonya, jenderal polisi bintang empat itu mengatakan TNI-Polri selalu waspada terhadap setiap perkembangan lingkungan strategis demi menjaga stabilitas pertahanan keamanan dan kehidupan masyarakat.
“Selalu menjadi organisasi pembelajaran yang adaptif sehingga terus profesional di tengah perkembangan IPTEK sebagai nilai TNI Prima dan Polri Presisi,” ujarnya. Ia menekankan sinergitas TNI-Polri merupakan harga mati yang tidak bisa digoyahkan oleh kelompok manapun. “Dan kami berjanji TNI-Polri akan terus meningkatkan sinergitas, soliditas, dan integritas kesatuan dari tingkat pimpinan hingga pelaksana di lapangan,” ujarnya menekankan.
Ia menekankan TNI-Polri berkomitmen dan siap untuk mengerahkan seluruh sumber daya yang ada untuk menjaga stabilitas pertahanan dan keamanan demi keberlanjutan keberlangsungan Indonesia “Semoga presiden Indonesia senantiasa dikaruniai kesehatan kekuatan dalam memimpin bangsa dan negara Indonesia,” katanya.
Rapim TNI-Polri turut dihadiri Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto. Agenda tahunan itu mengangkat tema “TNI-Polri siap mewujudkan pertahanan keamanan untuk Indonesia Maju”. Pada Rapim TNI-Polri kali ini, Jokowi memberikan kenaikan pangkat secara istimewa kepada sang menteri sesuai Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 13/TNI/2024 tertanggal 21 Februari tentang Penganugerahan Pangkat secara istimewa berupa jenderal TNI kehormatan.
Tidak hanya itu, pada rapim ini juga Prabowo menyerahkan BAST Alpalhankam kepala Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subianto, kepala Polri dan para kepala staf angkatan TNI yang disaksikan Jokowi. Agak berbeda dengan rapat pimpinan kedua instansi negara itu selama ini, kali ini semua peserta rapim mengenakan PDU-1 tanpa medali dan bintang kehormatan.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, setelah Rapim TNI-Polri 2024 selesai dilaksakan, di tingkat Mabes Polri dilanjutkan dengan Rapim Polri 2024. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigadir Jenderal Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan, kegiatan Rapim Polri 2024 dilaksanakan Kamis (29/2) di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan. “Agenda Rapim Polri besok (Kamis) di Tribrata ya,” ujar dia. Rapim Polri kata dia, nantinya dihadiri sejumlah menteri, di antaranya Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian. (ant)