Nasional

Gelar Doktor Honoris Causa Raffi Ahmad Diragukan

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
05 Oktober 2024 11:30
Gelar Doktor Honoris Causa Raffi Ahmad Diragukan
UIPM memberi gelar doktor honoris causa kepada Raffi Ahmad

JAKARTA - Pengamat Pendidikan Totok Amin memberikan perhatian terhadap gelar Doktor Kehormatan (Doctor Honoris Causa) yang diterima oleh artis dan pengusaha Raffi Ahmad dari Universal Institute of Professional Management (UIPM), Thailand. Menurut Totok, perguruan tinggi yang berhak memberikan gelar tersebut harus memiliki akreditasi A.

"Persyaratannya adalah perguruan tinggi harus memiliki program S3 terlebih dahulu dan akreditasinya harus unggul, yaitu A. Dua syarat ini menjadi kualifikasi bagi perguruan tinggi untuk memberikan gelar Doctor Honoris Causa," ujar Totok, seperti yang dikutip pada Jumat, 4 Oktober 2024.

Totok menambahkan bahwa syarat ini menunjukkan keseriusan perguruan tinggi dalam memberikan gelar kehormatan, dengan pertanggungjawaban yang jelas. Selain itu, penerima gelar juga harus layak secara prestasi dan reputasi.

"Yang terpenting adalah apakah orang tersebut benar-benar pantas menerima gelar Doctor Honoris Causa," lanjutnya.

Ia juga menyoroti bahwa terkadang ada perguruan tinggi yang tidak mengikuti aturan yang ada. Beberapa perguruan tinggi memberikan gelar karena individu tersebut memiliki kontribusi besar terhadap institusi atau lingkungan kampus, misalnya dalam bentuk donasi.

"Misalnya, perguruan tinggi memberikan gelar karena dia memberikan donasi kepada kampus. Jadi kriteria pemberian gelar tersebut tidak jelas," tambah Totok.

Profil UIPM

Berdasarkan informasi dari situs uipm.ac.id, UIPM adalah perguruan tinggi yang menawarkan pembelajaran daring (online) sepenuhnya dan pendidikan jarak jauh dengan program internasional serta Program CPD dari London, UK.

Dalam sistem pembelajaran daring, UIPM berafiliasi dengan EdX dari Universitas Harvard dan MIT, Coursera, serta Dewan Blockchain yang menyediakan akses pendidikan online terbaik. Program ini menggunakan sistem Massive Open Online Course (MOOC), yang menawarkan kursus gratis untuk siapa saja.

MOOC menawarkan metode pembelajaran terjangkau dan fleksibel yang memungkinkan peserta belajar keterampilan baru, meningkatkan karier, dan mendapatkan pengalaman pendidikan berkualitas dalam skala besar.

Berikut beberapa fakta mengenai UIPM yang memberikan gelar Doctor Honoris Causa kepada Raffi Ahmad:

Alamat UIPM di Indonesia: Selain di Thailand, UIPM juga memiliki cabang di Indonesia yang berlokasi di Plaza Summarecon Bekasi, Jl. Bulevar Ahmad Yani Kav. K.01 Harapan Mulya, Medan Satria, Kota Bekasi.
Tidak Terdata di PDDIKTI: UIPM, yang menerapkan sistem pembelajaran daring sepenuhnya dan tidak memiliki kampus fisik, tidak terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) sebagai perguruan tinggi yang beroperasi di Indonesia.
Tidak Ada di BAN-PT: UIPM juga tidak terdaftar di Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) sebagai institusi yang telah terakreditasi di Indonesia. (dan)
 


Berita Lainnya