Metropolitan

Gas Elpiji Meledak, Pasar TU Kemang Rata dengan Tanah

Mulyana — Satu Indonesia
02 Juli 2024 11:10
Gas Elpiji Meledak,  Pasar TU Kemang Rata dengan Tanah
Tangkapan layar kebakaran Pasar TU Kemang, Bogor.

BOGOR - Kebakaran melanda Pasar TU Kemang di Jalan Kayu Manis, Tanah Sareal, Kota Bogor, menghanguskan 60 los milik pedagang sayuran dan ikan.

"Saya mendapat informasi sekitar pukul 15.00 WIB dan segera menghubungi jajaran pemadam kebakaran. Mereka segera datang dan melakukan penanganan. Informasi awal berasal dari warung nasi dan warung kopi, namun belum dipastikan apakah sumber api berasal dari kompor atau listrik," ujar Kepala Unit Pasar TU Kemang, Iwan Arif Budiman, saat ditemui di lokasi pada Senin (1/7/2024).

Iwan menjelaskan kebakaran tersebut menghanguskan 60 los pedagang di dua blok yang digunakan untuk berdagang sayuran hingga bumbu-bumbu. "Yang terbakar adalah los pedagang di Blok C 16 dan 17, tetapi jumlah pastinya belum diketahui. Sementara ini, sekitar 60 los mungkin terbakar, karena satu blok memiliki 32 los, dan sekarang yang terbakar ada dua blok," jelas Iwan.

Puluhan petugas pemadam kebakaran terlihat berjibaku memadamkan api di titik yang membakar los pedagang. Kebakaran yang terjadi sejak sekitar pukul 15.00 WIB akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 16.30 WIB. "Tadi angin kencang sekali, sehingga api terbawa angin dan meluas, membakar terpal-terpal. Namun, sekarang api sudah padam. Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa atau luka," pungkasnya. (mul)
 
 


Berita Lainnya