Internasional
Donald Trump Persilakan Prabowo Telepon Kapan pun Mau
JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto melakukan percakapan panjang melalui telepon dengan Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump. Trump merasa terhormat dihubungi Prabowo dan mengatakan bahwa Presiden RI itu dapat menghubunginya kapan saja.
Prabowo mengucapkan selamat kepada Trump atas terpilihnya sebagai Presiden AS ke-47 dalam Pilpres yang digelar pada 5 November 2024. Prabowo juga menyatakan keinginannya untuk bertemu langsung dengan Trump guna menyampaikan ucapan selamat.
"Saya ingin, jika memungkinkan, bertemu langsung dengan Anda. Di mana pun Anda berada, saya siap terbang untuk mengucapkan selamat langsung," ucap Prabowo dalam percakapan itu, seperti terlihat di akun Instagram-nya, Selasa (12/11/2024).
Trump merespons dengan antusias, memuji pekerjaan Prabowo di Indonesia sebagai "luar biasa". Trump juga memberikan pujian atas kemampuan bahasa Inggris Prabowo yang dianggap sangat baik. Prabowo pun berkelakar bahwa ia berlatih dengan orang Amerika, mengingat pengalamannya menjalani pelatihan militer di AS saat masih aktif di TNI.
Prabowo juga menyinggung insiden percobaan pembunuhan yang dialami Trump pada Juli 2024, menyatakan rasa syukurnya karena Trump selamat. Trump mengaku sangat beruntung karena hanya selisih sedikit yang bisa membuatnya tidak selamat.
Prabowo kemudian mengisahkan pertemuannya dengan Jared Kushner, menantu Trump, dan menyatakan kebanggaannya. Trump menanggapi dengan mengundang Prabowo untuk menghubungi kapan pun dan memintanya agar memberi kabar jika berada di Amerika Serikat. Trump juga menyatakan keinginannya untuk mengunjungi Indonesia.
"Anda punya nomor saya dan bisa menelepon kapan pun. Ini kehormatan besar bagi saya untuk berbicara dengan Anda, dan saya akan segera bertemu Anda. Sampaikan salam saya kepada masyarakat Indonesia," kata Trump.
Di akhir percakapan, Prabowo kembali mengucapkan selamat, dan Trump pun berharap dapat segera bertemu. Trump mengakhiri dengan ucapan terima kasih dan berharap Prabowo menjaga diri.
Saat ini, Prabowo berada di Amerika Serikat untuk bertemu dengan Presiden AS Joe Biden. Amerika Serikat adalah negara kedua yang dikunjungi Prabowo setelah China. (dan)