Nasional
Cara Cek Peserta Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2024 di SSCASN
JAKARTA - Jumlah pelamar seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang lolos tahap administrasi dapat dilihat secara online melalui laman resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.
Peserta yang berhasil lolos verifikasi berkas berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Ini berarti, pelamar dapat mengetahui jumlah pesaing untuk setiap formasi CPNS yang dibuka.
Bagaimana cara mengecek jumlah peserta SKD CPNS 2024 untuk setiap formasi? Berikut langkah-langkahnya:
Cara Cek Jumlah Peserta SKD CPNS 2024 di SSCASN:
Buka laman https://sscasn.bkn.go.id.
Pada halaman awal, pilih menu "Pencarian Formasi CPNS 2024."
Masukkan tingkat pendidikan sesuai dengan lulusan terakhir.
Pilih jurusan pendidikan dan nama instansi.
Pilih jenis pengadaan, pilih "CPNS."
Klik tombol "Cari."
Setelah itu, sistem SSCASN akan menampilkan daftar lowongan CPNS 2024 sesuai data yang dimasukkan. Informasi yang tersedia meliputi jabatan, instansi, unit kerja, penghasilan, jumlah kebutuhan, dan jumlah pelamar yang lolos verifikasi berkas.
Peserta yang lolos verifikasi dan akan mengikuti tes SKD CPNS wajib mencetak kartu ujian secara online di laman SSCASN mulai Rabu, 9 Oktober 2024.
Dalam tes SKD, peserta akan dihadapkan pada 110 soal yang terdiri dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Itulah informasi mengenai cara mengecek jumlah peserta SKD CPNS 2024 atau jumlah pelamar yang lolos verifikasi administrasi.