Nasional
Tantangan Makin Berat, maka Itu Zulhas Jabat Ketum PAN Lagi
JAKARTA - Zulkifli Hasan akan ditetapkan secara aklamasi sebagai Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) untuk periode 2024-2029 dalam kongres yang berlangsung di Jakarta, Jumat.
Ketua Steering Committee (SC) Kongres Ke-6 PAN, Viva Yoga Mauladi, mengungkapkan pada rapat kerja nasional (rakernas) yang digelar pada 29 Juni lalu, telah direkomendasikan agar kongres menetapkan Zulkifli Hasan sebagai ketua umum. Rekomendasi ini berdasarkan aspirasi dan dukungan penuh yang tertulis di atas meterai dari 38 DPW dan 514 DPD PAN di seluruh Indonesia, yang meminta Zulkifli Hasan untuk kembali memimpin PAN.
"Dukungan ini datang murni dari kader di daerah, mengingat tantangan ke depan semakin berat. Figur Bang Zulkifli Hasan diharapkan mampu menjawab tantangan zaman sekaligus memimpin PAN untuk menambah kursi dan suara di Pemilu 2029," ujar Viva dalam pernyataannya di Jakarta, Jumat.
Oleh karena itu, Kongres Ke-6 PAN ini akan menetapkan Zulkifli Hasan sebagai ketua umum DPP PAN untuk periode 2024-2029 secara aklamasi. Menurut Viva, PAN telah melalui berbagai dinamika dalam kongres sebelumnya. Namun kali ini, seluruh kader PAN dari seluruh Indonesia menginginkan suasana kongres yang penuh kebahagiaan, mempererat tali persaudaraan, serta memperkuat soliditas dan kohesivitas antar kader.
Zulkifli Hasan telah resmi terdaftar sebagai calon ketua umum PAN periode 2024-2029 pada pagi hari ini, dan pada malam nanti akan disahkan serta ditetapkan sebagai ketua umum DPP PAN. Pembukaan kongres dijadwalkan berlangsung malam ini pukul 19.00 WIB, dan akan dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo serta Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Selain itu, beberapa ketua umum partai politik lainnya juga dijadwalkan hadir, seperti Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum NasDem Surya Paloh, dan lainnya. Kongres ini merupakan lembaga pengambilan keputusan tertinggi di PAN, yang akan menetapkan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), platform, garis besar program dan perjuangan partai, serta memilih ketua umum PAN periode 2024-2029. (ant)