Nasional

Setelah Rakyat Marah, Paskibraka Putri akhirnya Boleh Berjilbab

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
14 Agustus 2024 23:45
Setelah Rakyat Marah, Paskibraka Putri akhirnya Boleh Berjilbab
Tangkapan layar Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono berfoto bersama jajaran Paskibraka DKI Jakarta 2024 di Balai Kota, Rabu (14/8/2024).

JAKARTA - Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono memastikan bahwa anggota Paskibraka putri akan tetap mengenakan jilbab saat bertugas dalam upacara peringatan HUT ke-79 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada 17 Agustus 2024.

“Kami meminta kepada seluruh adik-adik putri yang menggunakan jilbab untuk tetap mengenakannya,” kata Heru di Jakarta, Rabu. Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta tersebut mengungkapkan bahwa ia telah menyaksikan anggota Paskibraka putri yang beragama Islam tetap mengenakan jilbab saat gladi bersih di IKN pada Rabu pagi.

Heru juga menambahkan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) tidak melaporkan adanya perintah untuk melepas jilbab dari pihaknya. BPIP, yang telah berkoordinasi dengan Sekretariat Presiden Joko Widodo, mengonfirmasi para Paskibraka putri yang berjilbab bisa tetap mengenakannya seperti saat mereka mendaftar.

Sebelumnya, sempat beredar kabar di masyarakat  anggota Paskibraka putri beragama Islam diwajibkan mencopot jilbabnya saat dikukuhkan pada Selasa (14/8/2024). Hal ini muncul setelah sejumlah foto di media sosial menunjukkan tidak adanya anggota Paskibraka putri berjilbab pada momen pengukuhan tersebut, meskipun di foto lainnya terlihat anggota Paskibraka putri mengenakan jilbab dalam keseharian mereka. (ant)
 
 


Berita Lainnya