Nasional

Istri Ridwan Kamil Minta Ditempatkan di Komisi VIII atau X DPR

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
12 Agustus 2024 18:30
Istri Ridwan Kamil Minta Ditempatkan di Komisi VIII atau X DPR
Anggota DPR RI terpilih dari daerah pemilihan Jawa Barat, Atalia Praratya memberikan keterangan di Kampus Unpad Dipatiukur, Bandung, Minggu (11/8/2024).

BANDUNG - Anggota DPR RI terpilih dari daerah pemilihan Jawa Barat, Atalia Praratya, berharap dapat ditempatkan di Komisi VIII atau X setelah pelantikannya pada 1 Oktober 2024 mendatang.

Atalia, yang merupakan istri mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, menyatakan  kedua komisi tersebut sesuai dengan bidang yang telah dilakukannya selama ini. "Insya Allah jika takdirnya di sana. Saya merasa bingung antara Komisi VIII atau X karena keduanya relevan dengan pengalaman saya," ujar Atalia di Bandung, Senin.

Komisi VIII, yang menangani bidang agama, sosial, kebencanaan, pemberdayaan perempuan, dan anak, dianggap sesuai dengan pengalaman Atalia dalam 10 tahun terakhir. "Selama ini saya terlibat dalam kegiatan terkait kebencanaan, membantu masyarakat, trauma healing, serta fokus pada perempuan dan anak," jelasnya.

Namun, Atalia juga tertarik dengan Komisi X, terutama dalam bidang pendidikan, karena latar belakangnya sebagai pengajar dan dosen. "Saya juga tertarik pada bidang pendidikan, karena niat saya adalah membantu masyarakat di mana pun saya ditempatkan," tambahnya. Atalia mengungkapkan bahwa salah satu isu yang akan dibawanya adalah kesetaraan gender, dengan tujuan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang isu ini secara adil dan sesuai kapasitas. "Kesetaraan gender bukan berarti harus sama, tapi berkeadilan sesuai dengan kemampuan masing-masing," kata Atalia.

Dia juga menyadari tantangan menjadi perempuan dengan peran ganda, termasuk dalam hal keluarga dan pekerjaan. "Menjadi perempuan itu tidak mudah, terutama bagi ibu yang harus membagi waktu antara pekerjaan dan kebutuhan domestik," tutupnya. Atalia Praratya terpilih sebagai Anggota DPR RI dari Dapil Jabar 1, yang meliputi Kota Bandung dan Kota Cimahi, dengan meraih 234.065 suara, jauh mengungguli sesama kader Golkar, Nurul Arifin, yang memperoleh 63.203 suara. Suara Atalia di Dapil Jabar 1 juga lebih tinggi dibandingkan Ledia Hanifa dari PKS yang meraih 131.455 suara, dan artis Melly Goeslaw dari Partai Gerindra dengan 75.365 suara. (ant)
 
 


Berita Lainnya