Selebriti
Indahnya Lantunan ”Dunia” Puteri Neno Warisman
JAKARTA - Easy listening adalah salah satu konsep dari lagu Dunia karya Ustaz Salman Abdul Hamid. Kiai dari sebuah pesantren berbasis sirah Nabawi yang menjadikan pesantren Ruhama Al Fajar menjadi sebuah pesantren gratis bagi yatim duafa yang berbeda dengan pesantren lain. Itu karena mengusung konsep tiap santri memiliki bakat dan kecerdasan yang berbeda yang harus dibidani hingga lahir calon insan yang unggul di masyarakat nantinya.
Lagu berjudul Dunia ini dinyanyikan oleh Ody atau yang bernama asli Raudya Ramadhani yang merupakan putri dari diva tahun 80'-90' an Neno Warisman. Memiliki bakat menyanyi sejak kecil yang terus dipupuk hingga Ody memiliki suara yang khas dan gaya tersendiri.
¨Ody pilih lagu ini karena ada kecocokan dengan karakter suara Ody dan liriknya menjadi pengingat baik bagi diri sendiri maupun bagi semua orang. Ada tantangan tersendiri karena ustaz Salman membuat lagu ini dengan nada dan beat melayu yang akhirnya aranser lagu ini bang Tommy mengarahkan untuk disesuaikan dengan karakter vokal Ody yang juga untuk menembus target anak muda bahkan segala usia.¨ujar penyanyi usia 27 tahun ini. ¨Ody juga nyanyiinnya nyaman banget karena vibesnya dibuat santai kayak di pantai jadi lagu religi ini cocok kok didengarkan segala usia¨ ungkap penyani lulusan IPB ini.¨Ody juga ingin mengucapkan terimakasih kepada sang suami yang sudah mengizinkan agar lagunya dinaikan padahal rekamannya udah hampir satu tahun lalu. Juga kepada ibunda saya Neno Warisman yang sudah mendidik dan membimbing saya penuh cinta, juga untuk ustaz Salman Abdul Hamid yang sudah memberikan karyanya untuk saya nyanyikan.¨ pungkas Ody menutup wawancara ini.
"Dunia hanya persinggahan bukan tujuan..." Itulah penggalan dari lirik lagu yang merupakan sebuah pesan kuat yang sering diingatkan oleh Rasulullah SAW dalam berbagai hadis. Lagu ini bergenre religi namun karena dibawakan oleh generasi milenial maka menjadi cita rasa yang berbeda. Bahkan pesan ini yang akan menjadi tuntunan bagi generasi sekarang agar selalu menjadikan Al-Qur'an dan sunah menjadi pegangan.
Terpaan pengaruh skeptis, agnostik, ateisme dan liberal yang menjadi tantangan tersendiri bagi dakwah Islam saat ini. Lagu yang mengandung ear worm ini insyaallah akan menggugah dan menyadarkan semua generasi bahwa pesan dari Rasulullah SAW sangatlah bermanfaat untuk menjalani hidup di dunia yang hanya sementara ini.
Lagu berdurasi 3.51 menit ini syarat dengan pesan dan makna dengan nada yang mudah diingat dan buat saya ini tipikal lagu everlast mau kapan saja didengar selalu nikmat tak tergerus zaman. Karena lagu yang digarap simple but catchy oleh Tommy Hendrawan S ini akan membawa kita ke subliminal message (pesan alam bawah sadar) yang sangat nyaman dan akan mempengaruhi pemikiran kita.
Untuk menikmati lagu ini langsung aja klik di sini
Selamat menikmati keindahan nada dan lirik karya Ustaz Salman Abdul Hamid yang dinyanyikan apik oleh Ody. (mul)