Pilkada 2024

Ridwan Kamil - Suswono Jadi ”Rawon”

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
19 Agustus 2024 18:45
Ridwan Kamil - Suswono Jadi ”Rawon”

JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengunggah di media sosialnya, pasangan Cagub dan Cawagub Jakarta yan didukungnya yaitu Ridwan Kamil-Suswono  dengan akronim "Rawon". PKS resmi mengusung pasangan Ridwan Kamil dan Suswono sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta untuk periode 2024-2029.

Dukungan terhadap pasangan ini tidak hanya datang dari PKS, tetapi juga dari 11 partai politik lainnya, yaitu Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, NasDem, PKB, Perindo, PSI, PPP, Garuda, dan Gelora.

 Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, menyatakan rasa syukurnya atas dukungan dari 12 partai politik tersebut. Menurutnya, ini menjadi awal yang kuat untuk mewujudkan visi Jakarta Baru dan Jakarta Maju.

"Insya Allah, di bawah kepemimpinan Ridwan Kamil-Suswono, mimpi kita untuk Jakarta yang lebih baik dapat terwujud," ujar Syaikhu saat acara deklarasi dukungan di Hotel Sultan, Jakarta, pada Senin (19/8/2024).

Pada kesempatan tersebut, Syaikhu memberikan tiga pesan khusus kepada Suswono: pertama, untuk bergerak cepat tanpa tergesa-gesa; kedua, menjadi cerdas tanpa bersikap menggurui; dan ketiga, bersikap tegas tanpa menyakiti.

"Insya Allah, pembangunan di Daerah Khusus Jakarta (DKJ) akan berjalan seiring dengan kepemimpinan gubernurnya. Yang terpenting adalah kita wujudkan Jakarta yang lebih baik," tambahnya.

Sementara itu, 12 partai politik yang mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono sepakat untuk mewujudkan visi Jakarta Baru dan Jakarta Maju. Sekjen Partai Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus, mengatakan bahwa Jakarta akan memiliki peran yang berbeda karena tidak lagi menjadi Ibu Kota Indonesia. Oleh karena itu, diperlukan pemimpin berpengalaman seperti Ridwan Kamil dan Suswono.

"Diperlukan tim yang kuat untuk mengantarkan Jakarta menjadi kota baru dan maju. Rekam jejak Ridwan Kamil sebagai mantan Gubernur Jawa Barat sudah terbukti, dan pengalaman Suswono sebagai Menteri Pertanian menjadikannya pasangan yang ideal. Ini adalah kombinasi yang baik antara nasionalisme dan agama," ujarnya.

Begitu pula Sekjen PKB, Hasanuddin Wahid, juga menyampaikan harapannya bahwa di bawah kepemimpinan Ridwan Kamil-Suswono, Jakarta akan menjadi kota yang baru dan maju di masa depan.

"Semoga Jakarta benar-benar maju dan menjadi kota baru yang kita harapkan. Kami sangat senang bisa bersama-sama dengan 12 partai politik dalam Pilkada DKI ini. Semoga ini menjadi cerminan kebersamaan dan keberagaman, ada unsur nasionalis dan agamis. Semua warna ada di sini, dan ini adalah modal kita untuk bersatu dalam keberagaman," katanya. (dbs/dan)


Berita Lainnya