Pilkada 2024
”Band Doel” Janji Mekarkan Wilayah Jakarta untuk Optimalkan Layanan
JAKARTA - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta untuk Pilkada 2024 nomor urut 3, Rano Karno atau dikenal sebagai Bang Doel, berjanji akan melakukan pemekaran wilayah kabupaten dan kota demi pemerataan pelayanan administrasi di Jakarta.
"Guna pemekaran, baik kabupaten, kota, maupun kecamatan untuk meningkatkan pelayanan administrasi kepada masyarakat," ujar Rano saat menyapa warga di Jalan Pendongkelan, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis.
Rano menyampaikan bahwa banyak warga yang mengeluhkan kemunduran dalam pelayanan akibat padatnya jumlah penduduk. Untuk mengatasi hal tersebut, mantan Gubernur Banten ini berjanji akan menyerap aspirasi warga dan melakukan kajian mendalam terkait rencana pemekaran.
"Populasi yang sangat besar membuat administrasi menjadi sulit dikelola. Pemekaran wilayah dapat mempermudah pembangunan di daerah setempat," jelasnya.
Rano juga berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan ini jika terpilih menjadi pemimpin Jakarta bersama pasangannya, Pramono Anung. Menurutnya, pemekaran harus mempertimbangkan jumlah penduduk, sumber daya manusia, dan potensi penghasilan di wilayah tersebut.
Kelurahan Kapuk sendiri memiliki luas 562,6 hektare dengan populasi 175.000 jiwa atau sekitar 55.258 kepala keluarga (KK). Berdasarkan Keputusan Gubernur Nomor 3 Tahun 2004, sebuah kelurahan di DKI Jakarta dapat dimekarkan jika jumlah penduduknya melebihi 40.000 jiwa.
KPU DKI Jakarta telah menetapkan tiga pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur yang akan bertarung di Pilkada DKI Jakarta pada Minggu (22/9). Ketiga pasangan tersebut adalah Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) nomor urut 1, Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) nomor urut 2 dari jalur independen, dan Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) nomor urut 3. (dan)