Pilkada 2024

Airlangga Sebut Cawagub Ridwan Kamil Inisial "S"

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
09 Agustus 2024 19:00
Airlangga Sebut Cawagub Ridwan Kamil Inisial "S"
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartato saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (9/8/2024).

JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengungkapkan calon wakil gubernur yang akan mendampingi Ridwan Kamil pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 memiliki inisial "S."

"Sudah ada. Sementara inisialnya S," kata Airlangga saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat. Pernyataan tersebut disampaikan Airlangga sebagai jawaban atas pertanyaan media mengenai siapa yang akan menjadi pasangan Ridwan Kamil dalam Pilgub Jakarta. Namun, ketika ditanya lebih lanjut, Airlangga menepis spekulasi sosok berinisial S tersebut adalah Presiden PKS Ahmad Syaikhu. Airlangga juga membantah bahwa Wakil Ketua Majelis Syura PKS, Sohibul Iman, adalah kandidat yang dimaksud untuk mendampingi Ridwan Kamil.

"None of the above (tidak satu pun dari yang disebutkan)," ujar Airlangga. Airlangga juga membantah bahwa pencalonan Ridwan Kamil sebagai calon gubernur Jakarta dari Partai Golkar adalah upaya untuk menghalangi Anies Baswedan dalam kontestasi tersebut. "Enggak ada," jawabnya singkat. Sebelumnya, mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengungkapkan bahwa dirinya telah menerima dukungan resmi dari Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, untuk maju sebagai calon gubernur Jakarta.

"Saya tadi diminta secara resmi untuk maju sebagai gubernur daerah khusus Jakarta dari Partai Golkar. Jadi secara informal, seperti itu," kata Ridwan Kamil, yang akrab disapa RK, setelah bertemu dengan Airlangga di kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, pada Kamis (8/8/2024). RK menjelaskan bahwa pengumuman resmi mengenai pencalonannya sebagai gubernur Jakarta akan dilakukan setelah Koalisi Indonesia Maju (KIM) menemukan calon wakil gubernur yang akan mendampinginya. Hingga saat ini, KIM dan Partai Golkar masih terus mempertimbangkan sosok yang tepat untuk menjadi pasangan Ridwan Kamil dalam Pilgub Jakarta 2024. (ant)
 
 


Berita Lainnya