Sepakbola

Tekuk Salernitana, Napoli Naik Peringkat Enam Klasemen Liga Italia

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
14 Januari 2024 09:00
Tekuk Salernitana, Napoli  Naik Peringkat Enam Klasemen Liga Italia
Selebrasi Amir Rrahmani setelah mencetak gol kedua untuk Napoli dalam pertandingan liga Italia lawan Salernitana di Stadio Diego Armando Maradona pada 13 Januari 2024. ANTARA/HO-SscNapoli.it

JAKARTA - Napoli sukses melakukan comeback dengan mengalahkan Salernitana 2-1 dalam pertandingan lanjutan pekan ke-20 Liga Italia di Stadion Diego Maradona pada Sabtu (13/1/2024) malam WIB.

Partenopei mendekati pertandingan ini dengan hasil kurang memuaskan setelah gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan sebelumnya. Tambahan tiga angka ini membuat Napoli kini menempati peringkat enam dalam klasemen Liga Italia.

Salernitana berhasil menciptakan kejutan dengan gol Antonio Candreva pada menit ke-29. Domagoj Bradaric menguasai bola di luar kotak penalti dan menyodorkan kepada Candreva yang melepaskan sepakan kaki kanan tak terjangkau bagi kiper Napoli, Pierluigi Gollini.

Jelang turun minum, Napoli mendapatkan hadiah penalti setelah Federico Fazio melanggar Giovanni Simeone. Matteo Politano maju sebagai eksekutor dan berhasil mencetak gol melalui sepakan kaki kiri, walaupun kiper Salernitana, Guillermo Ochoa, berhasil menebak arah bola. Skor menjadi 1-1 hingga babak pertama berakhir.

Napoli harus menunggu hingga injury time untuk mencetak gol kemenangan. Amir Rrahmani menjadi pahlawan setelah mencetak gol di tambahan waktu dan mengubah skor menjadi 2-1. Dari tendangan bebas, Ochoa berhasil menepis bola, tetapi sundulan Diego Demme yang mengenai pemain lawan membuat bola jatuh di jalur Rrahmani, yang kemudian melepaskan tembakan kaki kanan dari tengah kotak penalti. Skor 2-1 untuk Napoli bertahan hingga pertandingan berakhir.

 
Susunan Pemain
Napoli (4-3-3): Gollini, Juan Jesus, Mario Rui, Di Lorenzo, Amir Rrahmani, Lobotka, Gaetano (Raspadori 56'), Cajuste (Demme 77'), Politano (Zerbin 66'), Simeone, Kvaratskhelia
 
Salernitana (3-4-3): Ochoa, Fazio, Gyomber (Daniliuc 84'), Bradaric, Lovato, Candreva, Sambia (BRonn 90+1'), Legowski (Pierozzi 66') Martegani, Nwankwo (Ikwuemesi 90+2'), Tchaouna

 


Berita Lainnya