Sepakbola

Simone Inzaghi Lanjut Latih Inter Milan sampai Dua Tahuh ke Depan

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
13 Juli 2024 09:30
Simone Inzaghi Lanjut Latih Inter Milan sampai Dua Tahuh ke Depan
Simone Inzaghi bersama pemain Inter Milan.

JAKARTA - Inter Milan mengumumkan Simone Inzaghi telah menandatangani kontrak baru untuk melatih I Nerazzurri selama dua tahun ke depan.

"Dengan perjanjian baru ini, Inzaghi akan memimpin Nerazzurri hingga tahun 2026,” demikian pernyataan klub seperti dilaporkan AFP pada Jumat (12/7/2024) waktu setempat. Inzaghi (48) mulai melatih Inter Milan pada 2021 menggantikan Antonio Conte. Mantan pelatih Lazio ini sebenarnya masih terikat kontrak dengan Inter Milan hingga 2025, namun manajemen klub merasa puas dengan kinerjanya sehingga memberikan perpanjangan kontrak hingga 2026.

Inzaghi berhasil membangun kembali Inter Milan menjadi tim raksasa di Italia. Klub yang bermarkas di Stadion Giuseppe Meazza itu berhasil meraih gelar Serie A pada 2023, Coppa Italia pada 2021 dan 2022, serta mencapai final Liga Champions pada musim 2022. Pada musim lalu, Inter Milan menjadi juara dengan keunggulan 19 poin dari rival sekota AC Milan yang finis di posisi kedua.

Faktor lain yang membuat manajemen mempertahankan Inzaghi adalah kemampuannya membangun Inter Milan di tengah kondisi keuangan klub yang tidak baik. Pemilik Inter Milan sebelumnya, Suning Group, gagal melunasi utang senilai ratusan juta dolar. Klub tersebut kemudian dijual ke perusahaan Amerika Serikat, Oaktree Capital Management, pada Mei 2024. (ant)


Berita Lainnya