Sepakbola

PSIS Hadirkan Wildan Ramdhani untuk Perkuat Lini Depan

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
04 Juli 2024 10:00
PSIS Hadirkan Wildan Ramdhani untuk Perkuat Lini Depan
Pesepak bola Persebaya Surabaya Muchamad Wildan Ramdhani Nugraha (kiri) berusaha melewati hadangan pesepak bola Madura United Novan Setya Sasongko (kanan) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (13/3/2024). Pertandingan berakhir imbang dengaj skor 0-0.

JAKARTA - PSIS Semarang telah mendatangkan penyerang anyar Wildan Ramdhani untuk memperkuat lini depan dalam menghadapi kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2024/25.

Dikutip dari laman resmi klub pada Rabu, Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius menjelaskan bahwa keputusan merekrut Wildan Ramdhani bertujuan untuk menambah kedalaman skuad. "Kami merekrut Wildan untuk posisi striker. Kami sudah mengamati penampilannya sebelum mengambil keputusan ini. Kami butuh pemain lokal di lini depan untuk menambah pilihan. Tentu kami senang dengan beberapa pemain lokal yang datang untuk memperkuat PSIS," ujar Agius.

Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi, menambahkan kehadiran Wildan akan memperkuat kedalaman skuad Laskar Mahesa Jenar. "Wildan kami rekrut untuk memperkuat lini depan. Kami mendukung penuh tim pelatih dalam memperbaiki kekurangan yang ada," jelas Yoyok.

"Wildan tampil apik bersama Persita dan Persebaya dalam beberapa musim terakhir. Selamat datang, Wildan, dan bawa PSIS berprestasi musim ini," tambahnya. Sebelum bergabung dengan PSIS Semarang, Wildan Ramdhani bermain untuk Persebaya Surabaya pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim lalu dan mencetak dua gol. Pemain yang diikat dengan kontrak satu musim oleh PSIS Semarang ini juga pernah berseragam Persita Tangerang dan Persib Bandung. (ant)


Berita Lainnya