Sepakbola
Meski Ada yang Dianulir, Bagi Pelatih Jerman Semua Gol Timnya Sah
JAKARTA - Pelatih Jerman Julian Nagelsmann menilai semua gol yang dicetak oleh timnya merupakan gol yang sah dalam pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 melawan Denmark pada Sabtu malam atau Minggu dini hari WIB.
Jerman menang dengan skor 2-0 berkat gol dari Kai Havertz dan Jamal Musiala. Namun, sebelum kedua gol yang memastikan tiket Jerman ke perempat final itu tercipta, gol yang dicetak Nico Schlotterbeck di awal pertandingan tidak disahkan oleh wasit karena dinilai terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh Joshua Kimmich.
“Itu adalah pertandingan yang aneh. Pada 25 menit pertama, kami memainkan permainan terbaik kami di turnamen ini. Kemudian kami mencetak gol yang menurut saya sah, tapi wasit tidak mengesahkannya, dan itu sangat mengecewakan. Pada akhirnya, ini adalah pertandingan yang penuh tantangan. Kami menghadapi tantangan itu dengan baik,” kata Nagelsmann seperti dikutip dari AFP.
Sementara itu, bek Jerman Schlotterbeck yang sudah terbiasa dengan suasana di BVB Stadium Dortmund, bersyukur atas dukungan meriah dari para penggemar Jerman. “Menurut saya, kami memainkan pertandingan yang luar biasa. Kami memiliki para penggemar yang luar biasa dan stadion ini sangat menggetarkan, yang saya sudah terbiasa dengannya di Dortmund. Saya sangat senang untuk seluruh tim setelah kerja keras yang kami lakukan. Saya sangat gembira kami berada di perempat final,” ucap pemain Borussia Dortmund itu.
“Kami melepaskan sesuatu di negara ini. Kami bermain dengan euforia, kami bermain dengan gembira, dan itulah saat sepak bola menjadi sesuatu yang sangat indah. Saya tidak sabar untuk bermain di Stuttgart - saya tumbuh besar hanya terpisah lima kilometer dari stadionnya,” tambah Schlotterbeck. (ant)