Sepakbola

Gabung PSM Makassar, Nermin Haljeta Tak Ada Masalah Adaptasi

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
17 Juli 2024 10:00
Gabung PSM Makassar, Nermin Haljeta Tak Ada Masalah Adaptasi
Para pemain PSM Makassar melakukan selebrasi setelah encetak gol ke gawang PSIS Semarang pada pertandingan Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, Senin (19/12/2022).

JAKARTA - Penyerang baru PSM Makassar, Nermin Haljeta, yakin dirinya tidak akan mengalami kesulitan beradaptasi di klub yang akan berlaga di kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25. Dilansir dari kanal YouTube resmi klub pada Selasa, Haljeta diketahui telah bermain untuk sepuluh klub berbeda di Eropa, termasuk di Slovenia, Republik Ceko, dan Austria.

"Saya belum pernah mengalami masalah dengan adaptasi. Tentu saja, ketika Anda pindah ke negara baru, Anda kadang harus beradaptasi dengan gaya hidup dan gaya bermain sepak bola," ujar Haljeta. "Namun, dari pengalaman saya sebelumnya, saya tidak punya masalah dengan adaptasi, jadi saya harap itu bisa membantu kami," tambahnya.

Pemain asal Slovenia tersebut juga menjelaskan proses bergabungnya dengan PSM Makassar tidak memakan waktu lama, sekitar satu hingga dua minggu. Mengenai atmosfer sepak bola di Indonesia dan khususnya Makassar, Haljeta mengaku telah membaca berita dan menonton beberapa video, yang menurutnya sangat positif. "Saya sudah mendengar beberapa hal tentang itu, saya membaca dan menonton beberapa video. Saya pikir itu sangat bagus. Saya sangat bersemangat untuk bisa bermain di atmosfer seperti itu," jelas Haljeta.

"Tentu saja, saya ingin menampilkan kemampuan saya di performa terbaik. Saya ingin membantu tim sehingga kami mampu mencapai target kami dan saya yakin kami bisa," pungkasnya. Pada musim 2023/24, pemain berusia 27 tahun tersebut membela klub kasta kedua Liga Austria, Floridsdorfer, dan mencatatkan 28 penampilan dengan sumbangan tujuh gol dan delapan assist dari total 2.304 menit bermain. (ant)


Berita Lainnya