Sepakbola

Erling Haaland Serukan akan Terus Cetak Gol untuk Manchester City

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
06 Maret 2024 20:00
Erling Haaland  Serukan akan Terus Cetak Gol untuk Manchester City
Selebrasi Erling Haaland setelah mencetak gol untuk Manchester City dalam pertandingan Liga Premier Inggris melawan Everton di Etihad Stadium, Sabtu (10/2/2024).

JAKARTA - Striker Manchester City Erling Haaland mengatakan ia tidak khawatir tentang peluang golnya yang banyak terbuang dari beberapa laga terakhir timnya.

Haaland menegaskan peluang-peluang yang terbuang adalah bagian dari permainan sepak bola, dan meskipun demikian, ia tetap yakin akan terus mencetak banyak gol untuk The Citizens. "Saya tidak khawatir tentang itu. Saya akan terus mencetak gol," ujarnya.

Haaland kembali menjadi sorotan setelah gagal menuntaskan beberapa peluang emas dalam Derbi Manchester melawan Manchester United, meskipun berhasil mencetak gol pada pertandingan tersebut yang berakhir dengan kemenangan 3-1 untuk City. "Anda bisa berpikir dalam dua cara: tahun lalu saya mencetak 36 gol di Liga Inggris, dan tahun ini saya sudah mencetak 18 gol," kata Haaland. "Musim ini saya telah melewatkan banyak peluang, tetapi saya akan terus mencoba dan mencetak gol," tambahnya.

Haaland telah mencetak 28 gol di semua kompetisi musim ini, termasuk tujuh gol dalam empat penampilan terakhirnya. Dengan catatan golnya yang fenomenal, Haaland tetap fokus untuk mencetak gol dan tidak terlalu memikirkan peluang yang terbuang. "Saya akan kehilangan peluang di masa depan dan orang-orang akan mengkritik saya. Saya akan fokus untuk mencetak lebih banyak gol," tuturnya.

Haaland, yang masih berusia 23 tahun, telah mencatatkan rekor mencetak gol yang luar biasa sepanjang kariernya dan sudah masuk dalam 20 besar pencetak gol terbanyak Liga Champions sepanjang masa dengan total 40 gol. (ant)


Berita Lainnya