Sepakbola

Dua Pemain Cedera Arnold dan Szoboszlai Siap Berlaga Lagi ke Liverpool

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
24 Januari 2024 08:30
Dua Pemain Cedera Arnold dan Szoboszlai Siap Berlaga Lagi ke Liverpool
Penyerang Liverpool Cody Gakpo (kiri) melawan LASK di Stadion Anfield, Liverpool, Kamis (30/11/2023).

JAKARTA - Asisten pelatih Liverpool, Pep Lijnders, menyatakan dua pemain yang absen karena cedera sejak awal Januari, Trent Alexander-Arnold dan Dominik Szoboszlai, berpotensi untuk kembali berlatih bersama tim pada akhir pekan ini. Lijnders mengumumkan kabar baik ini menjelang laga semifinal leg kedua Piala Liga melawan Fulham di Craven Cottage, Kamis (24/1) pukul 03.00 WIB.

Lijnders melaporkan Trent Alexander-Arnold telah membuat kemajuan yang baik melalui proses rehabilitasi dan diharapkan kembali berlatih bersama tim pada akhir pekan ini. Asisten pelatih tersebut berharap pemain tersebut dapat kembali memperkuat tim dalam laga babak keempat Piala FA melawan Norwich City di Anfield pada Minggu (28/1) pukul 21.30 WIB.

"Tetapi dia akan kembali pada akhir minggu ini untuk latihan tim, jadi mudah-mudahan dia bisa bermain untuk Piala FA," tambah Lijnders. Sementara itu, Dominik Szoboszlai juga diprediksi kembali dari cedera yang sama dengan Arnold pada akhir pekan ini. Lijnders menyebut Szoboszlai telah berlatih bersama tim dan siap untuk kembali dalam waktu dekat.

"Dia siap tapi besok (melawan Fulham) datang terlalu dini baginya, jadi dia akan melakukannya bersiaplah untuk akhir pekan jika tidak ada yang salah," kata Lijnders. Lijnders juga memberikan perkembangan terakhir tentang Mohamed Salah, yang menderita cedera otot saat membela Mesir di Piala Afrika 2024. Salah diharapkan kembali bermain dalam waktu tiga hingga empat minggu jika pemulihannya berjalan dengan lancar dan sesuai rencana. Salah akan berusaha untuk tampil di final Piala Afrika 2024 jika Mesir mencapai tahap tersebut. (ant)


Berita Lainnya