Sepakbola

Belasan Pemain Liverpool Cedera, Butuh Keajaiban Hadapi Kompetisi Musim Ini

Dani Tri Wahyudi — Satu Indonesia
28 Februari 2024 10:00
Belasan Pemain Liverpool Cedera, Butuh Keajaiban Hadapi Kompetisi Musim Ini
Jurgen Klopp. (AFP/GABRIEL BOUYS)

JAKARTA - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengungkapkan timnya membutuhkan keajaiban untuk bisa sukses dalam kompetisi musim ini karena mereka mengalami masalah cedera dengan 13 pemain yang harus absen.

Liverpool berhasil meraih gelar Piala Liga setelah mengalahkan Chelsea 1-0 pada Minggu lalu, meskipun mereka harus kehilangan Ryan Gravenberch karena cedera pada babak pertama. Selain Gravenberch, 13 pemain lainnya yang masuk ruang perawatan termasuk Mohamed Salah, Darwin Nunez, Wataru Endo, Diogo Jota, Curtis Jones, Alisson Becker, Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Ben Doak, Stefan Bajcetic, Thiago Alcantara, dan Dominik Szoboszlai.

Klopp mengatakan Liverpool harus mengandalkan pemain yang ada, termasuk pemain muda, untuk pertandingan melawan Southampton dalam putaran kelima Piala FA. "Kami membutuhkan keajaiban dengan beberapa pemain yang cedera. Saya tidak ingin kehilangan mereka terlalu lama," ujar Klopp kepada AFP.

Meskipun demikian, Klopp yakin dengan kemampuan pemain muda seperti Bobby Clark dan James McConnell yang telah menunjukkan penampilan mengesankan. Liverpool masih berpeluang memenangkan semua kompetisi musim ini, termasuk Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Europa.

 


Berita Lainnya